Membuat Visa Portugal

Satu bulan yang lalu saya dapat kesempatan untuk mengunjungi negara Portugal. Kali ini di blog saya ini, saya ingin menulis hal yang sifatnya informatif. Semoga bisa membantu bagi mereka yang membutuhkan informasi ini. Jadi saya ingin menulis hal-hal apa saja yang perlu disiapkan dalam mengurus visa Portugal.

1. Lokasi
Ok, pertama adalah mengetahui lokasi kedutaan Portugal untuk Indonesia. Semoga saya bisa menampilkan peta di blog ini. Ok, saya masih belum bisa memunculkan google map.

Kedutaan Portugal untuk Indonesia, terletak di Jakarta. Berikut ini adalah alamat persisnya:
Jl Indramayu 2-A,Menteng, Menteng, Jakarta 10310
Telepon: 021 31908030 – 021 31908031
Telepon untuk urusan visa: 021 3156728
Faksimili: 021 31908031

Perhatikan, untuk urusan visa, kedutaan Portugal memiliki nomor sendiri. Perhatikan lagi, waktu kerja kedutaan Portugal adalah 09.00 – 13.00

Dari pengalaman saya menelepon kedutaan untuk urusan visa, telepon akan diangkat jika petugas kedutaan sedang tidak sibuk. Telepon akan diangkat, namun jika anda berharap dapat banyak informasi dari telepon, jangan berharap. Informasi persyaratan pengajuan visa hampir semuanya sudah tersedia di Internet.

2. Paspor
Pastikan Anda memiliki paspor yang valid untuk 6 bulan ke depan. Proses pembuatan paspor tidak akan saya tuliskan di sini.

3. Pas foto
Untuk pas foto, siapkan pas foto berwarna. Ukurannya…. haduh saya lupa adalah 3×4 sebanyak 2 buah. Semoga ada keterangannya di form visa nanti.

4. Pengisian Form Pengajuan Visa Schengen
Untuk mengunjungi Portugal, Anda membutuhkan visa Schengen. Jadi Portugal termasuk negara Schengen. Negara mana saja yang termasuk Schengen, saya belum tahu. Anda tahu? Silakan tambahkan komentar di blog ini. Apa itu Schengen, saya juga belum sempat cari tahu.

Form visa bisa diunduh di sini. Silakan isi. Jika ada yang bingung, silakan tanya ke saya. Barangkali saya bisa membantu. Isi data selengkap-lengkapnya juga sebenar-benarnya jadi akan mempercepat proses verifikasi. Jika ada contact person di Portugal, berikan nomor telepon nomor Portugal.

5. Supporting Documents
Apa tujuan Anda pergi ke Portugal? Liburan? Undangan? Sekolah? Karena bulan lalu saya diundang untuk mengikuti Summit, maka saya sertakan surat yang menyatakan saya diundang di acara tersebut. Lalu saya juga menyertakan surat dari hotel yang menyatakan bahwa saya akan menginap di hotel tersebut dari tanggal sekian hingga tanggal sekian. Hal ini diperlukan kedutaan untuk memastikan pengunjung negara Portugal sudah memiliki kepastian tempat tinggal.

Lalu satu lagi adalah itinerary documents. Ingat, tidak perlu sampai Anda membeli tiket terlebih dahulu karena bisa jadi nanti visa baru keluar setelah tanggal tiket keberangkatan. Saya sendiri, baru membeli tiket pukul 17.30 sementara visa ada di paspor baru pukul 14.00 Bisa dibayangkan kan?

6. Pembayaran
Jika semua berkas sudah lengkap, Anda akan diminta untuk melakukan pembayaran. Biaya visa bergantung pada tujuan Anda pergi. Biaya visa saya adalah 60 Euro. Saat dikurs-kan ke Rupiah saat itu adalah sekitar Rp 73x.xxx Jumlah ini harus persis ditransfer ke rekening kedutaan bagian visa.

Rekening banknya seingat saya adalah Standard Chartered. Anda tak perlu memiliki rekening lebih dahulu di bank Standard Chatered. Saya sendiri usai lengkap mengumpulkan berkas persyaratan visa, datang ke BCA yang lokasinya dekat dari kedutaan Portugal. Persisnya di dekat Taman Menteng.

Manfaatkan transaksi dengan RTGS, uang seketika akan ditransfer. Biaya untuk RTGS adalah Rp 30.000 Jangan lupa bawa buku tabungan juga ATM BCA Anda.

Selesai, semoga informasi ini bisa membantu bagi Anda yang ingin mengurus visa Portugal! Satu lagi, sediakan waktu yang cukup untuk mengurus visa ini. Kalau saya memang mau tak mau jadinya mendadak karena baru dikabari H-14.

Petugas kedutaan Portugal yang mengurus visa sedianya akan sangat membantu. Terima kasih!

PS: Referensi URL membuat visa Portugal http://www.embassyportugaljakarta.or.id/v2/?p=215&lang=en

52 pemikiran pada “Membuat Visa Portugal

  1. siang mas, saya kebetulan ada sedang apply visa di kedutaan portugal, yg mau saya tanya waktu mas apply itu kira2 berapa lama yah proses nya sampai bisa diambil visanya (sudah jadi) apakah memakan waktu cukup lama? saya sementara ini sudah skitar 10 hari. terima kasih

    1. Barangkali variatif, bergantung kelengkapan dokumen yang kita berikan dan kesibukan kedutaan. Saya, … 10 hari-an ada juga kayaknya Mas.

      1. ini yang buat saya bingung. emang mas zaki, pake pesawat apa? mohon pencerahannya 🙂 terimakasih.

  2. Hello Mr.Zaki Akhmad….tolong bantu saya (dhea zaini yusuf) untuk mendapatkan Visa Portugal dengan kemudahan petunjuk.karena saya di undang kekasih saya untuk bertemu dengan keluarganya di Portugal,tapi saya selalu ragu untuk membuat Visa sampai kekasih saya marah dan menuduh saya hanya main-main saja.Thanks

  3. kang zaki, saya Gugun dari bandung. saya mau nanya kelengkapan dokument nya apa aja yg harus dibawa trim kasih? saya dapet beasiswa dari portugal trima kasih.

  4. untuk apply visa portugal apa harus buat appoinment dlu ?? trs apa bisa lewat agent ???
    trs apa harus ada dokument yang asli yg perlu d lampirkan ???
    kenapa telp kedutaannya sush ya d telp nya

  5. Saya Erna suamiku org portugal .. aku disuruh. Dtng kedutaan portu mau trnsfit akteku..tp binggung ni enakya kedeplu at ke kedutaan dlu.sblmya aku kekedutaan portu. Tp aku sedikit kecewa n knl ma org kntor dikedutaan tu..gk jelas…ma ibu………

  6. Sore pak,,
    terima kasih buat infonya yang sangat membantu, saya mau menanyakan apabila liburan ke portugal atas undangan seorang teman, pertanyaan saya
    – apakah dalam pengurusan visa diharuskan adanya deposit bank yang wajib? dan
    – apakah perlu adanya pemeriksaan kesehatan ataupun vaksin yang wajib dilakukan?
    – apakah sangat diperlukan surat resmi dari kantor dimana saya bekerja? bagaimana kalau saya hanya wiraswasta?
    terima kasih

    1. Saya jawab berdasarkan pengalaman saya, ya.

      1. Tidak
      2. Tidak
      3. Dulu saya mengajukan surat bukti bekerja dari kantor (perusahaan kecil).

  7. mas mau tanya dong.
    1. untuk pengurusan visa kira-kira kalau kita datang ke kedubesnya butuh waktu berapa lama ya?
    2. pemberian berkasnya sekalian waktu interview atau tidak?

    terimakasih 😀

    1. 1. Nah, saya lupa persisnya. Waktu saya dulu, bottleneck-nya ada di saya sendiri yang notabene paspor saya tak kunjung selesai. Usai paspor saya selesai, kurang lebih 5 hari kerja kali ya.
      2. Saat saya tidak ada wawancara karena hanya short visit (disertai undangan).

  8. Mlm Mas Zaki..saya dngn ibu Heny. Januari yg lalu saya pernah ke Portugal dpt visa visit selama 6 bln mengunjungi pacar saya

    Skrng saya mau apppy visa lagi. yg jadi pertanyaan saya apakah boleh apply visa menggunakan invitation letter yg lama.
    Di sini saya ada invitation letter 9 mei 2014 dari lawyer portugal, sedangkan skrng bln october.
    Apakah masih bisa di pakai maksud saya tidak expired?

    Dan untuk kunjungan yg kedua saya ini apa hrs mencantumkan nominal tabungan beserta surat referensi dari bank
    Mohon bantuannya,Trimakasih

  9. Pak zaki, sy mau tanya pak.
    Klo pngurusan visa ke portugal untuk program Au Pair kira2 prsyaratannya apa sja ya pak?

    1. mba gloria. sulit klo untuk aupair. saya udh nyoba obrak-abrik cari info k kdubes yg dijakrta bhkan ampe lisbon sklipun. krna saya pun stngh mati pngen jd aupair di portugal. yg dibutuhkan untuk stay lama adalah dgn mndapatkan national visa dan resident permit..

  10. Mas Zaki,
    Saya ada dua pertanyaan:
    1. Alamat kedutaan Portugal ada dua yaitu di Jl. Indramayu Menteng dan Jl. Karang Aem Kuningan. Yang mana yang benar? Juga saya cari2 website kedutaan Portugal ini linknya down…
    2. Saat apply visa Portugal apakah diminta juga fotokopi KTP dan KK? Karena saya bingung sekali KTP saya saat perpanjang nama belakangnya bisa nambah sendiri, walaupun saat perpanjang passport hal itu tidak masalah.
    Terima kasih.

  11. Pak Zaky,mohon info nya ya.

    Sy dan suami ada rencana mo ke Portugal akhir Sept ini, suami ada kunjungan dinas dan ada invitation letter dr kantornya. Nah yg mslh di saya yg otomatis cm nebeng suami.
    Pertanyaan saya:

    1. Kl tdk ada invitation letter gmn ya? Jd cm bt liburan ke sana.

    2. Kl mo bikin visa katanya hrs ada rek 3 bln terakhir. Masalahnya sy full housewife,rekening tabungan yg aktif sy pk adalah joint account an sy dan suami. Apakah itu bs digunakan jg?

    Trims atas bantuannya.

    1. Saya coba bantu sebisa saya:

      1. Coba ajukan visa turis atau nyatakan saja (dalam surat pernyataan untuk mengajukan visa) bahwa Anda berencana ikut ke Portugal menemani suami yang dinas.
      2. Ya, coba saja ajukan rekening tsb.

  12. website kedutaan portugal apa ya? saya sudah ubek ubek di google gak nemu kedubes di telp jg gak pernah di angkat,,ampunnnn

  13. Pak zaki mohon bantuannya ..
    Saya mau ke portugal untuk liburan 2minggu. Apa sy harus urus visa juga ?
    Dan kalau memang iya dokumen apa saja yg harus saya lengkapi.
    Agar sy datang ke kantor kedutaannya ga bingung” lagi. Makasih

  14. Terima kasih tulisannya. Sangat membantu. Salam kenal, Mas Zaki. Saya Haris di Jogja. Mohon info, Kedutaan Portugal di Jakarta apa bisa melayani penerjemahan transkip/ijazah dari Bahasa Indonesia/Inggris ke Bahasa Portugal, ya?

    Website Kedutaan Portugal tidak bisa diakses. Apakah Mas Zaki tahu alamat alternatif lainnya?=

    Terima kasih

    1. Wah, saya tidak tahu untuk jasa penerjemahan. Bagaimana dengan telepon kedutaan? Coba dicari via 108 (layanan informasi Telkom).

  15. Pak Za, rajin sekali menjawab pertanyaan2 “samp*h”. hehehe.. Btw, terima kasih untuk informasinya Pak Za. I am planning to go to Portugal next year. Wish me luck with visa application.

    1. Pertanyaan layaknya buku. Tak ada buku yang buruk karena buku yang buruk pun mengajarkan kita untuk lebih baik :B

      Selamat menikmati Portugal, jangan buru-buru pulang…

  16. Hallo mas Zaki, dulu dapat visa nya berlaku berapa lama? Apakah dikasih sesuai tanggal booking pesawatnya, atau dikasih masa berlaku berapa bulan gitu? Thanks a lot

  17. Assalamualaikum
    Saya mau minta info jika ke portugal harus ada travel insurance gak mas?
    Terima kasih

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.